Posts

Showing posts from March, 2021

Mistery Kehidupan

Kejadian 50:20; Roma 8:28 Kejadian 50:20 “Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, tetapi Allah telah mereka-rekakannya untuk kebaikan, dengan maksud melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara hidup suatu bangsa yang besar.” Roma 8:28 “Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.” Tujuan manusia yang paling populer adalah kenikmatan, sedangkan penderitaan adalah sesuatu yang selalu dihindari oleh manusia. Oleh karena itu, penderitaan harus dibedakan dengan kenikmatan, dan penderitaan itu sendiri sifatnya ada yang lama dan ada yang sementara. Hal ini berhubungan dengan penyebabnya. Macam-macam penderitaan menurut penyebabnya, antara lain: penderitaan karena alasan fisik, seperti bencana alam, penyakit dan kematian; penderitaan karena alasan moral, seperti kekecewaan dalam hidup, matinya seorang sahabat, keben...

Anugerah Nya Besar Bagiku

 Oleh: Sitrisno (Efesus 1:3-6). Dalam kehidupan saat sekarang ini Tuhan Yesus baik, sebagaimana Ia selalu mencurahkan berkatnya kepada setiap orang. Ada banyak berkat yang Tuhan berikan kepada kita, baik berkat secara jasmani maupun berkat secara rohani. Berkat secara jasmani seperti pekerjaan, uang, dan berkat secara rohani adalah keselamatan dari Kristus, kesembuhan dan pemulihan dari sakit penyakit. “Anugerah Tuhan”. Berbicara mengenai anugerah Tuhan, tidak asing lagi untuk didengarkan, oleh karena anugerah Tuhan selalu dapat kita nikmati setiap saat atau setiap hari. Anugerah Tuhan jelas dan terbukti dalam kehidupan kita, sebagaimana Ia memberkati setiap kita dan membebaskan kita dari kuasa maut bahkan kita bisa menikmati berkat yang Ia curahkan kepada setiap kita setiap hari. Yang namanya anugerah Tuhan bukan statis, tetapi anugerah Tuhan itu semakin hari semakin bertambah dan semakin terlihat jelas dalam setiap kehidupan kita saat sekarang ini, sebagaimana Ia memelihara d...

Anugerah Allah dalam Melayani

Oleh: Santo Pendahuluan I Korintus 15:10 “Tetapi karena kasih karunia Allah aku adalah sebagaimana aku ada sekarang, dan kasih karunia yang dianugerah-Nya kepadaku tidak sia-sia. Sebaliknya, aku telah bekerja lebih keras dari pada mereka semua; tetapi bukannya aku, melainkan kasih karunia Allah yang menyertaiku.”  Surat Korintus ini dituliskan oleh Paulus ini untuk mengingatkan jemaat yang ada di Korintus, supaya mereka tetap saling rendah hati dan saling mengasihi satu dengan yang lain. Paulus adalah seorang rasul yang luar biasa dipakai oleh Tuhan. latar belakang dari kisah hidup Paulus, sebelum ia mengenal Yesus Kristus, ia seorang alhi Taurat. Bahkan dengan kental sekali dalam adat istiadat Yahudi, sehingga dengan begitu giat sekali ingin membunuh pengikut Yesus, sangkin berkobar-kobar hatinya ia mengancam pengikut Yesus, sehingga ia meminta surat kuasa, supaya ia dapat memusnahkan pengikut Kristus (Kis 9:1-2). Namun ketika Paulus menuju ke Damsyik untuk menangkap orang-o...

Anugerah Allah Dalam Hidup Ku

Oleh: Helman Zai  Shalom bapak ibu, kita bersyukur atas penyertaan Tuhan disepanjang minggu ini, Dia senantiasa setia untuk memelihara dan melindungi kita. Tanpa pertolongan-Nya kita tidak dapat berkumpul di tempat ini untuk mendengarkan Firman-Nya, dan memuji serta memuliakan nama-Nya. Bapak ibu saya kurang tahu apa yang bapak ibu alami di minggu ini, mungkin ada diantara kita yang mengalami suka dan duka, mengalami untung atau rugi dan mengalami keberhasilan atau kegagalan dalam visi atau cita-cita yang telah direncanakan. Sebelum kita mendengarkan Firman Tuhan, bebaskanlah rohmu kepada Tuhan, bukalah hatimu, ijinkanlah Roh-Nya berdiam di dalam hatimu melalui Firman-Nya. Sehingga pada hari ini, melalui Finman-Nya, kita dipulihkan dan kita memperoleh keselamatan yang kekal dari Tuhan kita Yesus Kristus. B. Renungan  Bapak ibu mari kita membaca Alkitab yang mendaji dasar renungan pada hari ini, yang terambil dari kitab Roma 3:1-11 dengan perikop Hasil Pembenaran. Dari te...

Anugerah Tuhan Sungguh Nyata dalam Hidupku

Oleh: Feniyusu Zai Lukas : 15:11-32 Shalom saudara/I yang terkasih dalam nama Tuhan Yesus Kristus, situasi yang kita alami akhir-akhir ini, sangat-sangat memprihatikan dengan apa yang terjadi bulan-bulan ini musibah yang terjadi diberbagai daerah banjir, tanah longsor, aginkencang, gempa dan pandemic yang tidak kunjung sembuh membuat banyak dari antara kita yang harus berhenti dalam pekerjaan oleh karena di PHK, kurangnya uang pemasukan oleh karena ekonomi yang menurun dan banyak hal yang membuat kita merasa kesulitan akhir-akhir ini. Terkadang kita kawatir dengan apa yang harus kita sediakan untuk keluarga kita. Uang sekolah anak, uang bayar listrik dan air, banyak hal yang terkadang mempertanyakan kenapa semuanya ini bisa terjadi dalam kehidupan saya dan keluarga saya, sehingga terjadi konflik dalam rumah tangga. Saudara/I yang terkasih hal-hal apapun yang kita alami dalam kehidupan kita saat ini kita harus meyakini bahwa semuanya itu dalam kendalinya Tuhan, kita yakin bahwa pencob...

Tuhan Mencukupi Segala Kebutuhan

Oleh: Ary Teks: Matius 14:13-21 Pendahuluan Berapa banyak di antara kita yang mempunyai ketakutan tentang kebutuhan-kebutuhan kita, ketika kita ada dalam situasi-situasi yang tidak mendukung, situasi-situasi di mana kita tahu persis secara rasio kita tidak bisa mencukupi dan bahkan memenuhi kebutuhan kita. Salah satu ketakutan terbesar manusia adalah ketika kebutuhannya tidak terpenuhi, entah kebutuhan makan minum, pakai, sekolah dan sosialnya, ia akan berusaha sebisa mungkin untuk memenuhinya, bahkan ada yang melakukannya dengan extrim, menjual diri demi kebutuhan, menghancurkan orang lain demi kebutuhan, mencuri demi kebutuhan, membunuh demi kebutuhan dan lain sebagainya. Masalah mengenai kebutuhan, kita akan banyak mendapiti kecurangan-kecurangan, misalnya ada orang yang ketika sudah mendapatkan sesuatu untuk kebutuhannya, ia akan memikirkan lagi untuk besok atau hari selanjutnya, perasaan itu akan mendorong dia untuk melakukan kecurangan. Contohnya seorang pejabat yang korupsi, i...

Hidup dalam Anugerah Tuhan

Oleh: Deswinta Zai Firman untuk kita hari ini mungkin tidak asing lagi bagi kita tetapi mari kita belajar dari kebenaran Firman Tuhan ini yang terambil dari kitab Efesus 2:4-5. Kitab Efesus ini ditulis oleh Paulus kepada Jemaat di Efesus pada saat dalam penjara. Pada saat itu masyarakat Efesus masih banyak yang terlibat dalam praktik penyembahan terhadap Dewa Dewi orang Yunani. Penyembahan yang terkenal pada saat itu adalah penyembahan kepada Dewi artemis yang dipercaya sebagai dawa kesuburan. Selain itu juga mereka melakukan penyembahan dan tunduk kepada Kaisar. Jadi dengan keadaan ini Paulus sangat terbeban dan mengirim suratnya kepada jemaat yang berada di Efesus.   Alasan Paulus menulis ini oleh karena latar belakang jemaat di Efesus sebelum percaya kepada Kristus, mereka sangat dipengaruhi oleh adat kepercayaan dan kebudayaan yang begitu melekat dalam diri mereka sehinggan mereka hal ini yang dipegang erat sebagai pegangan hidup. Karena Efesus adalah pusat pemujaan berhala y...

Hatimu Menentukan Kehidupanmu

JAGA HATI SAMA DENGAN JAGA HIDUP DI Dalam Amsal 4:23 mengatakan bahwa "jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan karena dari situlah terpancar kehidupan."  Hati adalah pancaran kehidupan.  Dalam teks ini jelas sekali perintah ataupun nasehat untuk menjaga hati.  Menjaga hati dengan segala kewaspadaan.  Segala Kewaspadaan berarti penuh dengan kehati-hatian.  Ini ibarat menjaga sesuatu yang sangat berharga.  Mengapa harus dengan segala kewaspadaan? karena hati dapat dengan mudah terluka, tergores, tersakiti dan bahkan hancur.  Dan jika anda mengalami kehancuran hati, tentunya akan berdampak besar dalam kehidupan anda di masa depan.          Hati sebagai pancaran kehidupan.  Oleh karena itu menjaga hati sama artinya menjaga kehidupan itu sendiri. Jaga Hati Sama Dengan jaga Hidup. Menjaga Hati menjadi perintah ataupun nasehat bagi kita. Pernyataan jagalah Hatimu, menjadi awasan bagi kita maupun ingatan bahwa Hati perlu di jaga....

Doa Dalam Tulisan Paulus

Oleh:Deswinta Zai Pendahuluan  Dalam setiap agama tentunya ada yang namanya doa.  Karena doa dalam setiap agama sebuah ritual atau komunikasi mereka dengan allah-allah mereka.  Dalam makalah ini, penulis akan memaparkan Doa dalam tulisan Paulus.  Doa adalah sebuah komunikasi, ibadah, pujian, permohonan yang dinaikan kepada Allah Bapa yang ada di dalam kerajaan di sorga. Tentunya setiap orang ketika menyampaikan sesuatu kepada sesama pasti berbicara.  Demikian juga ketika seseorang datang kepada Tuhan, melalui doa ia menyampaikan isi hatinya, memuji Tuhan, mengucapkan syukur dan juga menaikan permohonannya. Doa menjadi bagian esensi dalam kehidupan manusia yang beragama.  Doa memegang peranan penting untuk kelangsungan dan perjalanan hidup manusia, untuk itu hampir semua perjalanan hidup manusia yang beragama, pastinya mereka akan berdoa untuk melakukan segala sesuatu agar ia memperoleh keselamatan dan sejahterah.  Doa sudah kebiasaan dalam ke seharia...